Keluarga Besar LPM Pena Kampus Mengucapkan Selamat Tahun Baru Islam 1433H

Sabtu, 26 November 2011

Paradoks Kesejahteraan dan Moralitas Guru*)

Oleh Muh. Fahrudin Alawi
Oemar bakri…Oemar Bakri…pegawai negeri..
Oemar Bakri..Oemar Bakri..40 tahun mengabdi
jadi guru jujur berbakti memang makan hati..
Oemar Bakri..Oemar Bakri..banyak ciptakan menteri..
Oemar Bakri…Oemar Bakri..bikin otak orang seperti otak Habibi..
Tapi mengapa gaji guru Oemar Bakri seperti dikebiri..  (Iwan Fals)
Lagu ini mungkin  agak jarang terdengar di telinga kita sekarang ini. Beda jauh dengan situasi di tahun 1980-an. Lagu yang dipopulerkan oleh salah seorang musisi legendaris kebanggaan negeri ini menjadi simbol  pendobrak kekuasaan atas nasib guru yang tak kunjung mendapat perhatian pemerintah saat itu. Melalui lirik lagunya, Iwan Fals ingin mengingatkan pemerintah akan betapa vitalnya peran guru dalam memajukan peradaban suatu bangsa. Sebab, saat itu guru tidak memiliki kemampuan untuk menuntut lebih akibat rezim otoriter Orde Baru. Masyarakat meyakini terpuruknya dunia pendidikan bangsa ini diakibatkan oleh rendahnya perhatian dan prioritas pemerintah terhadap sektor  pendidikan. Salah satunya kebijakan perihal kesejahteraan guru.

Revitalisasi Peran dan Fungsi Komite Sekolah*)

Oleh Muh. Fahrudin A
Larangan dari pemerintah kota mataram terhadap sekolah untuk melakukan pungutan terutama bagi siswa miskin tidak digubris oleh sekolah tertentu. Dengan mengatasnamakan kesepakatan komite, sekolah terus melakukan pungutan. Sementara pemerintah kota hanya  bersuara keras menyalahkan sekolah lewat media. Akan tetapi belum ada langkah konkret di lapangan untuk menindaklanjuti masalah ini.

Jumat, 25 November 2011

Berekspresi lewat Gendang Beleq

Setiap masyarakat memiliki jiwa seni untuk disalurka dan para pemuda Wakan memilih Gendang beleq sebagai ekspresi jiwa seni mereka. Maka tidak mengherankan banyak dari mereka yang memilih untuk hidup sebagai pemain gendang beleq.

Yayasan Darul Muhsinin: Melayani dalam Keterbatasan

Desa Wakan, dengan jumlah penduduk yang besar dan kondisi geografis yang luas, namun hanya memiliki satu  lembaga pendidikan. Yayasan Darul Muhsinin adalah satu-satunya sekolah yang ada dan membuka satuan pendidikan Taman Kanak-kanak (TK), Madrasah Ibtida’iyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (Mts), dan Madrasah Aliyah (MA)  meskipun dengan segala keterbatasan.

Kamis, 24 November 2011

Bale Beleq: Situs yang Terlupakan

              Bale beleq adalah sebuah rumah tradisional yang berlokasi di Desa Wakan, Lombok Timur dan diyakini sebagai sebuah rumah keramat oleh masyarakat setempat. Tak mengherankan banyak orang yang datang meminta berkah ke tempat ini, mulai dari mayarakat biasa bahkan sampai pejabat elit.